Kamis, 16 Januari 2014

JAM VINTAGE LIKE NEW OLD STOCK : TITUS TEXTURE DIAL GOLD (TERJUAL)



Satu lagi koleksi jam vintage yang saya lepas untuk penggemar jamtangan-antik,yaitu Jam TITUS day-date dengan case gold plated kondisinya begitu terawat seperti baru,sehingga tampilan jam ini begitu indah dan elegan di lihat. 


Dial jamnya sangat unik berwarna Cream dengan texture kotak-kotak kecil yang memenuhi dial jamnya,kondisinya bersih dari aging,sungguh mengagumkan dan tak bosan dipandang mata semakin menambah kesan mewah tampilan jam ini.
Diameter sekitar 39mm include crown
  Desain jam ini begitu elegan dan mewah
 Terdapat day-date pada posisi dial 3 yang penyetelan simple dengan fitur quick set day-date.
Pada saat jam ini di pakai di outdoor alias dibawah cahaya matahari,dialnyapun sangat atraktif dan bisa berubah-ubah texture dialnya....unik sekali jam ini....


Apalagi setelah diganti dengan tali kulit,semakin memancarkan aura classic dari jam vintage ini
 Pada bagian back casenya begitu mulus seperti jam baru 
 Rantai gold plated dengan buckle original TITUS kondisi mulus dan terawat dan masih sangat panjang.

Secara keseluruhan jam ini merupakan jam TITUS terbaik yang saya miliki,kondisinya yang seperti baru.bahkan body luar dan rantai jam ini belum pernah dipoles sama sekali.Mungkin belum tentu ada jam yang kondisinya seperti ini ketemu di lain waktu